--> Skip to main content

Kenapa Face Filter Tidak Muncul di Instagram Stories?

Kenapa Face Filter Tidak Muncul di Instagram Stories? -- Face Filter merupakan fitur terbaru yang baru saja disematkan oleh pihak instagram untuk menarik pengguna instagram agar terus menggunakannya. Tidak hanya itu, instagram juga baru saja merilis fitur terbarunya yaitu menyertakan jawaban pesan atas live video instagram ke instagram stories. Jadi siapa saja yang ketinggalan dengan live video yang Anda buat masih bisa melihat siapa saja yang telah berinteraksi dengan live video tersebut melalui instagram stories. Keren banget kan...?

mengapa face filter tidak muncul di instagram

Oke kembali dengan permasalahan fitur filter face, ternyata banyak keluhan yang masuk kepada pihak instagram yakni mengapa filter face tidak mau muncul di instagram stories? Padahal Anda telah mengupdate aplikasi instagram menjadi yang terbaru melalui play store. Baca juga: Cara Menggunakan Filter Face di Instagram

Alasan Mengapa Fitur Filter Face Tidak Muncul di Instagram Stories

Filter face sejatinya akan terintegrasi dengan instagram tepat di sebelah kanan kamera jika Anda sudah memperbaharui aplikasi instagram menjadi versi paling baru. Filter face ini jika Anda belum tahu ialah fitur filter wajah yang sangat mirip dengan filter face di Snapchat. Namun kenyataannya ada beberapa pihak yang mengaku tidak mendapatkan filter face di akun instagram miliknya. Mengapa demikian?
  • Jika Anda sudah mengupdate aplikasi instagram, cobalah tunggu beberapa saat hingga filter face muncul di instagram.
  • Jika filter face tidak mau muncul di instagram coba untuk mereboot perangkat Anda.
  • Jika filter face masih tidak mau muncul di instagram coba uninstall aplikasi instagram kemudian memasangnya ulang.
Tetapi jika ternyata dengan melakukan ketiga saran diatas dan filter face masih tidak mau muncul coba Anda kaitkan dengan jawaban Instagram melalui pembaharuan di Play Store berikut ini.

Kenapa Face Filter Tidak Muncul di Instagram Stories?

Berkaca dari gambar diatas, lihatlah kalimat yang sudah admin beri tanda merah. Jika kalimat tersebut diartikan dalam bentuk bahasa Indonesia kurang lebih menjadi demikian: Face filter akan diluncurkan secara global dalam beberapa minggu kedepan.

Jadi pada akhirnya, jika Anda masih tidak mendapatkan face filter atau filter wajah di instagram ada kemungkinan pembaharuan di instagram milik Anda harus menunggu face filter diluncurkan secara global dalam beberapa waktu kedepan.

Demikianlah paparan singkat mengenai alasan mengapa face filter tidak muncul di instagram stories. Semoga bermanfaat. Baca juga: Cara Mengetahui Password Instagram
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar