--> Skip to main content

Contoh Daftar Riwayat Hidup (CV) dengan Bahasa Inggris yang Baik

Contoh Daftar Riwayat Hidup dengan Bahasa Inggris yang Baik -- Saat hendak melamar pekerjaan ialah sebuah masa yang sangat mendebarkan hati. Dengan membuat sebuah lamaran bisa dalam bentuk bahasa Indonesia ataupun dalam bentuk bahasa Inggris yang baik maka akan menentukan masa depan Anda diterima atau tidak dalam perusahaan yang Anda tuju. Meskipun sudah diterima di perusahaan yang Anda tuju belum tentu apa yang Anda harapkan itu sesuai dengan bidang ilmu yang Anda tempuh selama ini. Bagaimana tidak, sekarang ini sudah semakin tinggi persaingan dalam bursa pencarian kerja. Disisi lain, pengangguran di negara kita ini juga semakin naik pula. Pihak asing juga ikut andil dalam bursa kerja yang ada di negara ini. Maka pandai-pandai dalam mencari peluang adalah jalan terbaik yang dapat Anda jalani. Baca juga: Kalimat-Kalimat yang Harus dihindari Saat Wawancara Kerja

contoh cv bahasa inggris

Saran dari Admin ialah selain hal diatas yaitu jangan terlalu khawatir asalkan Anda memiliki pendidikan yang bagus misalnya sarjana dan dibekali dengan etos kerja yang baik maka Anda siap tempur dalam perebutan tempat kerja. Itulah nilai plus untuk Anda. Tidak hanya mahir dalam membuat lamaran kerja, hendaknya Anda juga harus pandai dalam membuat CV atau daftar riwayat hidup. Kali ini admin memberikan tips membuat CV dalam bentuk bahasa Inggris. Model ini dapat Anda gunakan untuk melamar di perusahaan kelas Atas negeri ini. Baca juga: Teknik Dasar dalam Menulis Lamaran Kerja

Format CV atau Daftar Riwayat Hidup

Pada umumnya Curriculum Vitae atau Daftar Riwayat Hidup dapat dibuat dengan bermacam-macam format dengan atau tanpa harus meninggalkan unsur terpenting yang menjadikan CV menjadi lebih professional dan sesuai dengan kaidah ilmu yang ada. Semakin attractive dan bagus CV yang Anda buat maka semakin baik pula kreativitas Anda. Hal ini akan menjadi nilai dan modal plus agar Anda diterima dalam melamar pekerjaan. Dalam membuat CV atau Daftar Riwayat Hidup yang menarik bukan hanya dilihat dari segi cover saja, melainkan juga dilihat dari segi teknik penulisan dan kerapiannya. Semakin detail CV yang Anda buat maka akan semakin meyakinkan pula bagi penerima kerja terhadap keprofesionalan kerja Anda. Sehingga, pada akhirnya Anda akan mudah diterima dalam melamar kerja.


Kesesuaian antara bidang ilmu dengan pekerjaan yang kita dapatkan adalah sebuah harapan dari setiap pelamar kerja. Dengan hal tersebut, tentunya peluang untuk meningkatkan kompetensi dan imbalan yang besar pada diri Anda juga akan semakin besar. Sikap dan Skill adalah dua hal penting yang menjadi acuan para penerima kerja dimanapun berada. Skill atau kecakapan dalam bidang kerja disertai dengan keramahan dalam menyikapai banyak hal dalam melakukan pekerjaan akan memberikan nilai tambah pada kinerja Anda. Alhasil, pimpinan juga tidak segan untuk menaikkan gaji Anda.

Sekarang ini, banyak sekali perusahaan di Indonesia yang menyarankan kepada setiap pelamarnya untuk mengirimkan CV dalam format bahasa Inggris. Dengan kata lain, memiliki kemampuan Bahasa Inggris yang mumpuni adalah sarat utama untuk melamar kerja saat ini. Ini sudah menjadi kebutuhan wajib dalam melamar kerja saat ini. Dengan meningkatnya persaingan pada bursa pencarian kerja, pada kesempatan kali ini Admin akan berbagi tips bagaimana membuat CV dalam bentuk bahasa Inggris. Hal ini dapat Anda gunakan untuk melamar di Perusahaan Asing yang ada di Indonesia. Tidak perusahaan asing tetapi ada juga perusahaan lokal yang menjadikan berkas tersebut harus ditulis dalam bentuk bahasa Inggris. Baca juga: Cara Mendaftar Kerja Agar Cepat diterima

Contoh CV (Daftar Riwayat Hidup) dalam Bahasa Inggris

Berikut ini adalah tips atau cara menyusun daftar riwayat hidup yang baik dengan bahasa Inggris. Berikut adalah cara-caranya:

I. Personal Details
Name: SEO Anyaran
Address: Jl. Kebahagiaan No. 18, Tulungagung, East Java
Phone Number: 081 000 000 001
Place & Date of Birth: Tulungagung, March 09 1990
Gender: Male
Marital Status: Single
Religion: Moslem
Nationality: Indonesian

II. Education Details
1. 1997 – 2003 Elementary School / SDN 02 Pulerejo
2. 2003 – 2006 Junior High School / SMPN 1 Ngantru, Tulungagung
3. 2006 – 2009 Senior High School / SMAN 1 Karangrejo, Tulungagung
4. 2009 – 2013 Bachelor Degree of English Language Teaching, UNISKA
5. 2014  2016 Magister Degree of English Language Teaching, UNISMA

Latest education GPA = 3.74 (scale 4)
Predicate = Very Satisfactory / Cumloud

III. Job Experiences
1. January - October 2012, English Tutor at ALBERT Course
2. June 2012 - July 2015, Co-Lecturer at UNISKA Kediri
3. On October 2016 - Now, Lecturer at UNISKA Kediri

IV. Computer Skills
Microsoft Office, Internet, Blogging and SPSS

V. Strength
Easy-Going, communicative, diligent, target-oriented, discipline, honest, and be responsible.

Tulungagung, ... October 2016


SEO Anyaran (Nama Terang)

Asalkan menulis CV dengan kaidah ilmu bahasa Inggris yang baik dan benar tentunya tidak akan mempersulit Anda dalam menyusunnya. Sarat utama tentunya Anda harus memiliki kemampuan bahasa Inggris yang cukup sehingga dapat menunjang kualitas tulisan Anda. Terima kasih telah membaca info mengenai contoh CV atau daftar riwayat hidup dengan bahasa Inggris ini. Semoga bermanfaat. Baca Juga : Contoh Job Interview bahasa Inggris dan Jawabannya
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar